Gandeng Kemenag Cilacap, Lapas Besi Lakukan Kalibrasi Arah Kiblat Masjid An Nur

    Gandeng Kemenag Cilacap, Lapas Besi Lakukan Kalibrasi Arah Kiblat Masjid An Nur
    Gandeng Kemenag Cilacap, Lapas Besi Lakukan Kalibrasi Arah Kiblat Masjid An Nur

    CILACAP – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Besi Pulau Nusakambangan bekerjasama dengan Kementerian Agama Kabupaten Cilacap melakukan pengukuran ulang arah kiblat Masjid An Nur, Selasa (29/10/2024).

    Pergeseran arah kiblat dapat terjadi akibat bergesernya lempeng bumi dan intensitas gempa yang terjadi. Sehingga untuk memastikan arah kiblat yang akurat di Masjid An Nur Lapas Besi menjalin kerjasama dengan Kemenag Cilacap.

    Untuk melakukan kalibrasi arah kiblat, Kemenag menggunakan alat ukur presisi yang disebut Theodolite. Selain itu, Kemenag juga menggunakan Mizwala Qibla Finder, yaitu alat berbentuk bulat yang di atas papannya dipasangi tongkat istiwa untuk memproyeksikan bayangan matahari.

    Arah kiblat mengacu pada Ka'bah yang berada di Masjidil Haram, Kota Mekah, Arab Saudi. Namun, karena Indonesia berada di bagian timur Ka'bah, maka kiblat shalat Muslim di Indonesia menghadap ke arah barat.

    Tim Kalibrasi Kemenag Cilacap, yang dipimpin oleh Kasi Bimas, Toha hadir bersama anggota tim lainnya, yaitu Baytul Muqtadin dan Rahmat. Menggunakan alat theodolite, mereka dengan teliti mengkalibrasi arah kiblat Masjid An Nur untuk memastikan arah kiblat yang lebih tepat dan akurat.

    Dalam kesempatan tersebut, Toha menjelaskan pentingnya kalibrasi arah kiblat secara berkala.

    "Kalibrasi ini memastikan bahwa masjid di wilayah kita memiliki arah kiblat yang sesuai, sehingga para jamaah dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan yakin, ” ungkapnya.

    Kepala Lapas Besi, Teguh Suroso menyampaikan apresiasinya atas dedikasi Tim Hisab Rukyat Kemenag yang langsung terjun ke lapangan untuk melakukan kalibrasi arah kiblat di Masjid An Nur. 

    “Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran tim dari Kemenag Cilacap dalam memastikan arah kiblat Masjid An Nur. Harapan kami semoga kenyamanan dan ketenangan beribadah Pegawai serta Warga Binaan, ” ujarnya.

    (N.son/Reza)

    jawa tengah cilacap lapas besi terkini berita cilacap dan nusakambangan terkini berita utama lapas besi terkini https://cilacap.lapasnews.com/gandeng-kemenag-cilacap-lapas-besi-lakukan-kalibrasi-arah-kiblat-masjid-an-nur
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Peringati Hari Jadi Humas Polri ke-73 Polresta...

    Artikel Berikutnya

    UPT Nusakambangan Siap Dukung Progam Akselerasi...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih dan Beroperasi dengan Baik
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Tim Lanal Cilacap Dampingi Tim Uji Terampil Kolat Koarmada II Surabaya Sambangi Lapas Karanganyar
    Koordinasi dan Transfer Ilmu dalam Rangka Corpu (Corporate University) terkait arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan tentang ketahanan pangan
    Lapas Kelas IIA Besi ikuti Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih dan Beroperasi dengan Baik
    Menkumham Resmikan POLTEKPIN, Memperkuat Efisiensi dan Integrasi Pendidikan Kemenkumham
    Pemeriksaan Tes Swab Kepada Para Pemudik Di Terminal Karangpucung
    Masyarakat Desa Karanggintung Deklarasikan kemenangan untuk pasangan Imam - Mohamad Sonhaji
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Asah Skill Teknik Penanganan Mitigasi Bencana Kebakaran, Lapas Pasir Putih Sinergi Bersama PT Kilang Pertamina Indonesia
    Direktur Jenderal HAM Tutup Agenda Rapat Kerja Pemajuan dan Penegakan HAM
    Meningkatkan Etos Kerja: Kalapas Karanganyar Ajak Pegawai Bersinergi
    Proteksi Deteksi Dini Masuknya Barang Terlarang, Lapas Pasir Putih Maksimalkan Fungsi Body Scanner dan X Ray