Lestarikan Gotong Royong, Bupati Cilacap Kerja Bakti Bersama Warga RW IX Gumilir

    Lestarikan Gotong Royong, Bupati Cilacap Kerja Bakti Bersama Warga RW IX Gumilir
    GM PT SBI menyerahkan bantuan 150 sak semen Dynamix kepada Bupati Cilacap Tatto Tatto Suwarto Pamuji, Minggu (23/1/2022)

    Cilacap – Pemerintah Kabupaten Cilacap bersama dengan PT SBI (Solusi Bangun Indonesia) melalui program CSR (Corporate Social Responsibility) nya dan warga RW IX Kelurahan Gumilir, Kecamatan Cilacap Utara melakukan pengecoran jalan setapak, Minggu (23/1/2022).

    Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji mengapresiasi kepedulian PT SBI kepada masyarakat dan antusiasme warga yang masih menjunjung tinggi gotong royong melalui kerja bakti pengecoran jalan setapak ini.

    “Gotong Royong ini hampir punah di Indonesia, tapi di Cilacap masih ada dan harus terus dipertahankan karena merupakan patok budaya. Saya atas nama pribadi dan pemerintah mengucapkan terimakasih atas antusiasme warga serta kepada PT SBI yang membantu pemerintah membangun wilayah di 269 Desa dan 15 Kecamatan di Kabupaten Cilacap, ” ujar Tatto.

    Sementara itu GM PT SBI Istifaul Amin menganggap kegiatan CSR pengecoran jalan ini adalah bentuk sinergi yang baik dari PT SBI dan pemerintah kabupaten. Dengan menyumbangkan 150 sak semen Dynamix, ia berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.

    “Kegiatan ini adalah salah satu tanggung jawab PT SBI untuk bersama-sama dengan masyarakat membangun infrastruktur di tempat-tempat yang masih kurang. Semoga jalan ini bisa awet hingga anak cucu kita, ” kata Istifaul Amin dalam sambutannya.

    Dalam kesempatan ini, Bupati Cilacap Tatto Suwarto Pamuji, Ketua TP PKK Cilacap sekaligus Anggota Komisi IV DPR RI Teti Rohatiningsih, GM PT SBI, Camat Cilacap Utara, Plt Lurah Gumilir ikut turun langsung melakukan kerja bakti bersama dengan warga RW IX.

    Teti Rohatiningsih selaku Ketua TP PKK Cilacap berharap kebersamaan dan kegotongroyongan ini bisa terus dilakukan sebagai implementasi Bangga Mbangun Desa.

    “Kegiatan inilah yang diinginkan oleh Pak Bupati melalui Bangga Mbangun Desa. Semoga kebersamaan kita yang tinggal 10 bulan ini bisa kami habiskan dengan masyarakat, melanjutkan program-program dan melunasi janji-janji agar Cilacap tetap Bercahaya, ” pungkasnya.(*)

    Cilacap
    Agus mulya

    Agus mulya

    Artikel Sebelumnya

    Tim AFD Perancis bersama Dirjen Perikanan...

    Artikel Berikutnya

    Warga Bersama Anggota Koramil Majenang Perbaiki...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali
    Prajurit TNI Koops Habema Respons Kebutuhan Penerangan Masyarakat Wilayah Papua
    Satgasud PAM VVIP KTT World Water Forum Amankan Wilayah Udara Bali
    Dandim 1715/Yahukimo Kunjungi Koramil 1715-03/Kurima Untuk Mengecek Perencanaan dan Persiapan Renovasi Kantor Koramil Kurima