Plt Kalapas Pasir Putih Hadiri Pembukaan Turnamen Persatuan Tenis Pengayoman/PTP Yang digelar oleh Kemenkumham Jateng

    Plt Kalapas Pasir Putih Hadiri Pembukaan Turnamen Persatuan Tenis Pengayoman/PTP Yang digelar oleh Kemenkumham Jateng
    Plt Kalapas Pasir Putih Hadiri Pembukaan Turnamen Persatuan Tenis Pengayoman/PTP Yang digelar oleh Kemenkumham Jateng

    Purwokerto - Persatuan Tenis Pengayoman (PTP) Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah kembali menggelar Turnamen Tenis Lapangan Antar Eks-Karesidenan di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Kamis (09/03).

    Diawali dengan upacara pembukaan, kegiatan yang dipusatkan di GOR Permata Hijau Purwokerto tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Dr. A. Yuspahruddin.

    Dalam sambutannya, Kakanwil menyambut baik digelarnya turnamen ini. Menurutnya, kejuaraan ini sangat tepat bila dijadikan media untuk menjaga kebugaran, menjalin silaturahmi sekaligus mengasah kemampuan.

    Ia juga menyampaikan bahwa dalam sebuah petandingan, menang atau kalah adalah hal yang biasa. 

    “Selamat bertanding tidak usah memikirkan menang atau kalah, itu hal yang biasa, malah yang kalah itu lebih banyak temannya, ” ucapnya tersenyum.

    “Yang terpenting dengan turnamen ini kita bisa sehat dan mempererat tali silaturahmi, ” sambung Kakanwil.

    Dalam pelaksanaannya, turnamen ini diikuti oleh 8 (delapan) Tim Ganda Putra dari seluruh Eks-Karesidenan di Jawa Tengah serta Tim Ganda Putra Perorangan dengan menggunakan sistem gugur.

    Peserta didominasi Kepala dan Pejabat Administrasi Unit Pelaksana Teknis se-Jawa Tengah. Tak mau ketinggalan, Kepala Kantor Wilayah dan Kepala Divisi Pemasyarakatan Supriyanto turut andil dalam kompetisi ini.

    Selain itu turut bergabung pula memeriahkan pertandingan, jajaran Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) serta jajaran Bank Rakyat Indonesia (BRI) region Jawa Tengah dan Yogyakarta. 

    Setelah acara pembukaan, pertandingan dibuka dengan partai _eksibisi_ yang mempertemukan antara Kepala Kantor Wilayah, Yuspahruddin berpasangan dengan Guru Besar Fakultas Hukum Unsoed, Ade Maman, melawan perwakilan BNPT, Mudjo dan perwakilan dari BRI, Dwi.

    Ganda Yuspahruddin dan Ade yang menyuguhkan permainan energik berhasil mengandaskan lawan itu dengan skor meyakinkan 6-2. /aj

    kemenkumhamjateng
    ANJAR WAHYU KUSUMA

    ANJAR WAHYU KUSUMA

    Artikel Sebelumnya

    Jalankan Amanah Undang-Undang, PK Bapas...

    Artikel Berikutnya

    Turnamen PTP 2023 Resmi Berakhir, Pasangan...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih dan Beroperasi dengan Baik
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Tim Lanal Cilacap Dampingi Tim Uji Terampil Kolat Koarmada II Surabaya Sambangi Lapas Karanganyar
    Perjalanan Menuju Pemulihan Kalapas Karanganyar Saksikan Babak Akhir Program Rehabilitasi Sosial WBP Lapas Narkotika Nusakambangan
    Mewujudkan Hak Pilih yang Adil dan Terjamin Rapat Koordinasi Pelayanan Daftar Pemilih Tambahan di TPS Nusakambangan
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Sistem Perlintasan di Bandara dan Pelabuhan Internasional Sudah Pulih dan Beroperasi dengan Baik
    Menkumham Resmikan POLTEKPIN, Memperkuat Efisiensi dan Integrasi Pendidikan Kemenkumham
    Pemeriksaan Tes Swab Kepada Para Pemudik Di Terminal Karangpucung
    Masyarakat Desa Karanggintung Deklarasikan kemenangan untuk pasangan Imam - Mohamad Sonhaji
    Kalapas Pasir Putih Sampaikan Terimakasih Kepada Dokter dan Perawat Dalam Peningkatan Kualitas Layanan Kesehatan Kepada WBP
    Asah Skill Teknik Penanganan Mitigasi Bencana Kebakaran, Lapas Pasir Putih Sinergi Bersama PT Kilang Pertamina Indonesia
    Direktur Jenderal HAM Tutup Agenda Rapat Kerja Pemajuan dan Penegakan HAM
    Meningkatkan Etos Kerja: Kalapas Karanganyar Ajak Pegawai Bersinergi
    Proteksi Deteksi Dini Masuknya Barang Terlarang, Lapas Pasir Putih Maksimalkan Fungsi Body Scanner dan X Ray